Sosialisasi Protades Menuju Gerakan Penyelamatan Arsip Pertanahan Desa


Sosialisasi Program Digitalisasi Pertanahan Desa, di inisiasi oleh Protades, Program Pertanahan Digitalisasi Letter C Desa, dengan tagar Menuju Gerakan Penyelamatan Arsip Pertanahan Desa, bertempat di Aula Kantor Desa Maleber Kec. Karangtengah Kab. Cianjur. Kamis, (12/01/2023)

Sosialisasi Pertanahan berbasis digital tersebut di hadiri para Perangkat Desa dari 16 Desa se- Kecamatan Karangtengah, adapun tujuan dari sosialisasi tersebut untuk mempermudah pelayanan Desa dengan cara digital, cepat dan tepat.

Nara sumber yang memberikan paparan Protades dari Agraria Institute (Firman) yang juga menjabat sebagai Direktur Agraria Institute, Lembaga non Pemerintah yang fokus terhadap Permasalahan Pertanahan dan Tata Ruang

Saat di Wawancarai Awak Media Suaracianjur.com selepas Acara tersebut, Firman Direktur Agraria Institute, menegaskan

" Hari ini, Kami memperkenalkan kepada Warga Masyarakat Kecamatan Karangtengah melalui para Perangkat Desa nya masing- masing tentang Protades, apa itu Protades ?, Protades adalah Program Digitalisasi Petanahan Desa, tujuan nya untuk mempermudah perangkat Desa saat melayani Masyarakat di bidang pertanahan " tegas nya

Selanjutnya Firman kembali melanjutkan Penegasan nya tentang Digitalisasi Pertanahan Desa;

" Selain mempermudah pelayanan Desa di bidang Pertanahan, juga menjaga agar dokumen- dokumen Desa tetap utuh, mengingat buku letter C Desa rentan kerusakan, selain itu Program Digitalisasi Tanah ini meminimalisir terjadinya konflik tanah, karena dengan memakai Aplikasi Protades mempertegas batas tanah serta mempermudah ketika akan membuat sertifikat tanah. " Pungkas Firman. (*)